Tetapi, musim ini pandangan Fergie, sapaan Ferguson, berubah. Dia harus mengakui bahwa City sekarang merupakan pesaing langsung mereka dalam perburuan gelar di Premier League. United memimpin dengan 83 dan City menguntit dengan 80 poin.
Dengan tersisa tiga pertandingan, maka derby Manchester pada Senin dini hari (30/4) akan sangat menentukan bagi perburuan gelar. "Mereka saat ini musuh utama kami. Manchester City menantang kami dalam perburuan gelar," kata Fergie, seperti dikutip Manchest Erevening News.
Fergie menyadari, dengan stok pemain seperti David Silva, Sergio Aguero, Yaya Toure, dan Carlos Tevez, City merupakan tim yang sangat tangguh. "Bila mereka secara reguler bertarung dalam perburuan gelar, maka derby Manchester bisa sepenting laga United melawan Liverpool," kata tactician asal Skotlandia itu.
Melawan City kali ini, Fergie menilai Tevez menjadi pemain yang bisa sangat berbahaya. Penyebabnya, dia memiliki motivasi besar setelah sempat lama tidak dimainkan karena hubungan buruk dengan manajer City Roberto Mancini. Apalagi, Tevez punya memori dengan United.
Sejak kembali dimainkan, Tevez menunjukkan performa yang mantap. Paling brilian adalah ketika City menang 6-1 atas Norwich City (14/4) di mana Tevez mencetak hat-trick. "Kami tidak banyak menyaksikan pertandingan, tetapi kami menyaksikan dia mencetak hat-trick," bilang Fergie.
Saat derby Manchester digelar di Etihad Stadium, markas City, mereka mendapatkan suntikan kekuatan dengan kembalinya Mario Balotelli dari skors tiga pertandingan. Bek Micah Richard juga sudah mulai pulih dari cedera hamstring.
Untuk Balotelli, sepertinya harus menunggu di bangku cadangan karena opsi utama masih akan menjadi milik Aguero dan Tevez yang sedang bagus-bagusnya. Dari kubu United, Ryan Giggs, Tom Cleverley, atau Park Ji-sung berpeluang turun lapangan sebagai starter.
Sementara itu, dari luar lapangan, keamanan bakal ditingkatkan ketika derby Manchester berlangsung. Kafe dan bar di Etihad sudah memutuskan untuk menggunakan gelas plastik ketika menyajikan bir dan jumlah pasukan keamanan yang diterjunkan dilipatgandakan.
0
comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)