“Saya pikir saya sudah bermain bagus hari ini, saya mencetak gol penentu. Pertandingan memang sedikit sulit, tapi ini semua untuk mempersiapkan diri menghadapi kompetisi Piala Eropa nanti. Meraih kemenangan, hal yang bagus,” tutur Young seperti dilansir ITV.
“Tapi saya tak mau berspekulasi, manajer yang memilih pemain, bukan saya. Saya hanya perlu bermain bagus di pertandingan selanjutnya dan berharap bisa terus dimainkan. Tapi kita lihat saja apa yang terjadi nanti ketika Piala Eropa sudah dimulai.”
Tidak hanya itu, Young juga memuji Hodgson yang telah memberikan sentuhan dan warna baru bagi skuad the Three Lions meski dalam waktu yang cukup singkat.
“Dia datang dan membuat berbagai perubahan. Ini baru beberapa hari, tapi saya rasa semuanya terbayar lunas. Kami menyiapkan pertandingan ini untuk Piala Eropa. Pertandingan malam ini dan melawan Belgia nanti adalah, bagaimana mempersiapkan tim dengan cara yang benar.”
Pemain Manchester United ini juga yakin, jika duetnya dengan Andy Carroll bisa membawa Inggris mengalahkan Perancis di pertandingan pertama Grup D pada 11 Juni mendatang.
“Semuanya berjalan dengan baik, kami sudah selalu berlatih bersama ketika latihan. Ada kombinasi yang baik di antara kami berdua dan semuanya dibuktikan dengan gol saya buat,” tutupnya.
0
comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)