IG twitter facebook

Giggs Puji Pemain Muda Britania Raya

Tersingkir di rumah sendiri, apalagi melalui adu penalti pastilah sangat mengecewakan. Itulah yang dirasakan Britania Raya (Tim GB) waktu ditumbangkan oleh Korea Selatan di perempat final Olimpiade 2012, Sabtu (4/8) malam waktu setempat.

Setelah imbang 1-1 selama 120 menit, skuad asuhan Stuart Pearce kalah 5-4 di babak penalti. Harapan mendulang emas memang sudah terkubur, tapi menurut Ryan Giggs, para personil Tim GB tidak boleh larut dalam keterpurukan.

Pasalnya mereka telah menunjukkan talenta tinggi yang dipunyai di atas lapangan, dan kegagalan ini mesti dijadikan sebagai pengalaman untuk tampil bagus saat mengarungi kompetisi bersama klub masing-masing musim depan.

"Tentu saja ini mengecewakan. Pada akhirnya kami tak cukup baik," ucap punggawa veteran Manchester United itu.

"Tim lawan terorganisir dengan baik, dan itu membuat kami sulit menampilkan permainan sendiri. Namun begitu, ini merupakan pengalaman fantastis yang dinikmati baik para pemain maupun para staf."

"Senang dapat bermain dengan begitu banyak pemain muda bertalenta. Beberapa sudah saya kenal sebelumnya, beberapa belum, tapi ada banyak pemain talenta dalam ruang ganti tim."

"Semoga saja mereka bisa membawa itu sebagai bekal saat kembali ke klub mereka dan menjalani musim yang bagus. Mereka pantas mendapatkan itu, karena sikap mereka brillian."

"Menyenangkan bisa bermain bersama mereka, berada disekitar mereka, dan berlatih bersama mereka." Tandas Giggsy.

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Site List

Ping your blog, website, or RSS feed for Free

About Me