Dengan jarak yang relatif dekat seperti itu, dan masih ada empat laga tersisa menuju akhir musim, apa pun masih bisa terjadi. MU diminta untuk tidak lengah dan wajib meraup poin penuh kala menghadapi Everton akhir pekan ini dan City di pekan selanjutnya.
"Sangat menyenangkan berpikir bahwa kami bisa mendapatkan medali juara lagi. Tapi, kami jangan berpikir soal itu dulu," ujar Jonny Evans di situs resmi klub.
"Semuanya bisa berubah dalam hitungan hari."
"Selisih lima poin kelihatannya jauh, tapi sebenarnya tidak demikian. Kami harus fokus menghadapi Everton dulu dan tetap unggul lima poin ketika menghadapi Manchester City," tukasnya.
Bek bernomor punggung enam ini juga menyebut, terlepas dari menentukan atau tidak, derby Manchester selalu menarik lantaran gengsi juga ikut bermain.
"Derby Manchester adalah pertandingan besar, meski titel juara Premier League tidak dipertaruhkan sekali pun."
0
comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)