Sebelumnya, pelatih dari kubu rival, Manchester United, Rene Meulensteen melabeli The Citizens sebagai tim yang tidak seimbang. Ia juga mengatakan City tak mempunyai semangat dan kebersamaan yang bisa membuatnya memenangkan gelar.
Mancini pun merespon komentar sinis dari Meulensteen. Namun, bukan menyerang balik seperti yang biasa dilakukan manajer-manajer Premier League dalam menghadapi psy-war . Kali ini, ia justru berkomentar sarkastis.
"Saya setuju. Mereka (United) memiliki segalanya. Mereka adalah tim yang hebat dan kami tak memiliki apa-apa. Saya setuju dengannya (Meulensteen). United sempurna," tutur Mancini, seperti dilansir The Mirror.
"Karena itulah, saya sepakat kami tak bisa memenangkan gelar. Kami sedang tak diterangi bulan. Kami membuat kesalahan seperti orang biasa, tetapi saya bangga dengan para pemain saya," tukasnya.
Bahkan, Mancini pun juga mengklaim derby Manchester pada 30 April nanti tak akan sesulit laga akhir pekan nanti di kandang Norwich City. "Derby akan menjadi laga yang mudah. Itu bukan pertandingan yang sulit. Ketika bermain melawan United, atau sebut saja Chelsea, konsentrasimu selalu 100 persen. Ketika bermain melawan tim seperti Norwich, kamu tak akan bisa berpikir itu laga yang mudah. Itu akan sulit," imbuh sang manajer.
0
comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)