Sebelum memperkuat Dortmund pada musim panas 2010, Kagawa "cuma" bermain di Cerezo Osaka, klub divisi II di Liga Jepang. Namun, kepindahannya ke Lembah Ruhr mengubah peruntungannya sebagai pesepakbola.
Berbanderol 350 ribu euro, Kagawa menunjukkan kemampuan spesialnya sebagai bintang muda Jepang dengan membawa Dortmund menjadi jawara Liga Jerman dalam dua musim terakhir plus satu buah titel DFB Pokal.
Di Dortmun pun Kagawa cukup produktif dengan sumbangan 29 gol dari 71 penampilan serta jadi salah satu pilar di lini tengah tim itu. Kemampuan yang mana akhirnya membuat MU kepincut dan meminang pesepakbola 23 tahun itu musim panas ini.
Kagawa pun resmi berkostum 'Setan Merah' dan akan memulai petualangannya di Premier League, kompetisi yang baru untuknya dan tentu persaingannya lebih ketat dibanding Bundesliga.
Meski termasuk anak baru di MU, bek Dortmund asal Serbia, Subotic, yakin jika Kagawa bakal meraih kesuksesan dengan cepat dan bisa jadi bintang juga di klub barunya tersebut, asalkan Sir Alex Ferguson mau memberi Kagawa kesempatan besar untuk menunjukkan bakatnya.
"Dia akan jadi pemain yang sangat spesial untuk Manchester United. Dia datang ke liga kami setelah bermain di divisi dua di Jepang tapi ia mampu beradaptasi dengan cepat," tutur Subotic di Soccernet.
"Dia memainkan peran besar dalam kesuksesan kami dan dia masih sangat muda - sudah dipastikan dia bisa membuat pengaruh sama di United jika dia diberikan kesempatan," sambungnya.
"Jelas akan lebih sulit dari di sini. Tapi jika dia diberikan waktu maka tidak diragukan lagi tim akan melihat kualitas yang dimilikinya," tutup Subotic.
0
comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)